KingdomTaurusNews.com – Motorola meluncurkan smartphone Moto G100 5G yang sudah tersedia di Eropa. Berikut spesifikasi Motorola Moto G100 5G yang dirangkum dari Moto Eropa.
Motorola Moto G100 hadir dengan layar LCD 6.7 inci yang menawarkan resolusi FHD+ (2520 x 1080), mendukung refresh rate 90Hz, HDR10, dan aspek rasio 21:9 CinemaVision.
Ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 870 5G dengan RAM 8GB LPDDR5 dan ROM 128GB yang dapat diperluas melalui microSD 1TB.
Kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64MP aperture f/1.7, ultra-wide angle 16MP (FOV 117 derajat) aperture f/2.2, depth 2MP aperture f/2.4, dan TOF Advanced Laser Autofocus.
Kamera depan Moto G100 berukuran 16MP aperture f/2.2, dan ultra-wide angle 8MP (FOV 118 derajat) aperture f/2.4. Menjalankan Android 11 yang memiliki baterai 5000mAh dan didukung TurboPower 20. Tersedia fitur fingerprint (Side-mounted), Face unlock, dan NFC.
Harga Motorola Moto G100 5G yakni £449.99 (Rp 8,9 juta) di UK menurut XDA developer, hadir dalam varian warna Iridescent Ocean, Iridescent Sky, dan Slate Grey.