KingdomTaurusNews.com – Presiden Joko Widodo meresmikan Palapa Ring di Istana Negara pada Senin (14/10/2019) yang menghubungkan seluruh kabupaten dan kota diseluruh Indonesia.
Infrastruktur yang disebut sebagai “tol langit” ini diharapkan dapat memajukan perekonomian, sosial, budaya dan tidak disalahgunakan untuk fitnah, hoaks, fake news, kejahatan siber dan lainnya. Proyek backbone yang menghubungkan seluruh wilayah Indonesia ini terdiri dari tiga paket yakni barat, tengah, dan timur.
Palapa Ring barat menjangkau wilayah Riau dan Kepulauan Riau selesai pada awal 2018 dengan kabel optik sepanjang 2.275 km, sedangkan Palapa Ring tengah yang menjangkau Kalimantan, Sulawesi, dan Maluku Utara selesai awal tahun 2019 dengan panjang kabel serat optik 2.995 km.
Untuk Palapa Ring timur yang selesai Agustus 2019, yang menjangkau wilayah NTT, Maluku, Papua Barat, dan Papua sepanjang 6.878 km yang dikutip dari detik. Konektivitas digital ini harus dimanfaatkan baik dalam peningkatan pendidikan, jaringan pasar nasional bahkan global.