༼ つ ◕_◕ ༽つ Support us by disabling AD-BLOCKER!!!

WASHINGTON – Lembaga Antarariksa Amerika Serikat NASA akan melakukan konferensi pada Kamis (13/4) tentang penemuan baru adanya dunia laut dalam tata surya bumi. Pertemuan akan dilakukan di markas NASA di Washington.

NASA

Institusi tersebut akan mendiskusikan penemuan mereka dari kendaraan angkasa Cassini dan teleskop angkasa Hubble.
Nasa akan menyiarkan penemuan ini melalui stasiun televisi dan laman resmi mereka.
“Penemuan ini akan memberikan informasi tentang eksplorasi dunia laut masa depan, termasuk misi Kapal Layar Eropa yang akan dirilis pada 2020 – dan penemuan lebih luas lagi tentang kehidupan di luar planet bumi,” kata lembaga antariksa tersebut dalam rilis di laman resminya Nasa.gov.
Business Insider, seperti dikutip mlive.com, menyatakan NASA menyimpan sesuatu yang misterius, seperti “Ini merupakan pengumuman penting bagi publik.” Sebelumnya, NASA juga mengumumkan tentang adanya sumber mata air di Mars. Pada Februari, NASA melaporkan adanya penemuan tujuh planet baru yang kemungkinan mengandung air di bawah atmosfer, kunci adanya kehidupan.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating / 5. Vote count:

No votes so far! Be the first to rate this post.